Resep Masakan Balado Petai Teri

Resep Masakan Balado Petai Teri

Bahan : 

  • 150 gr teri jengki, rendam air panas, goreng
  • 3 papan petai, kupas, iris-iris, goreng
  • Minyak secukupnya untuk menumis dan menggoreng
  • 100 ml air

Bumbu yang ditumbuk kasar :
  • 15 buah cabai merah keriting
  • 6 butir bawang merah 
  • 2 siung bawang putih
  • ½ sdt garam
  • ½ sdt gula putih
  • ¼ sdt kaldu bubuk (jika suka)

Cara Membuat :
  • Tumis bumbu yang ditumbuk kasar hingga harum. Tuangkan air, aduk rata. Masukkan teri dan petai goreng. Masak hingga matang dan air habis. Angkat, sajikan.

Tips :
Mengurangi bau petai bisa dilakukan dengan cara merendam petai didalam air bekas cucian beras, lalu biarkan selama 30 menit. Setelah itu, baru dimasak menjadi aneka lauk yang  lezat.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Resep Masakan Balado Petai Teri"

Post a Comment